Selasa, 23 Agustus 2016

PEMBINAAN DAN SOSIALISASI PENGUATAN DATA EMIS TAHUN PELAJARAN 2016/2017 BAGI GPAI DAN PPAI SE KAB.MAGETAN.

Kab.Magetan - (PAIS). Sejumlah 175 orang yang terdiri dari Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI), operator, Pengawas PAI pada jenjang TK, SD, SMP, SMA/SMK se Kab.Magetan mengikuti Pembinaan dan Sosialisasi Penguatan Data Emis Tahun Pelajaran 2016/2017 di Aula Utama Kantor Kementerian Agama Kab.Magetan, dengan Narasumber Pembinaan dan Sosialisasi, Mas’ud Kabid Pais dan Ahmad Mudhofar JFU Bidang Pais Kanwil Kemenag Prov.Jatim.

Kasi Pais Kemenag Magetan Imam Subekti dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperlancar dan tertib administrasi bagi GPAI, PPAI,pada seksi Pais Kankemenag Kab.Magetan dan agar peserta mampu memahami dan melakukan pengisian Instrumen dan aplikasi pendataan emis secara lengkap,akurat dan benar. Sumber dana Dipa dirjen Pendis di Kemenag Kab.Magetan 2016.
 
Selanjutnya Amin Mahfud dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini sangat penting, karena ini menyangkut Pendidikan Agama Islam, dan Agama merupakan hal juga yang sangat penting, dan perlu kita ketahui di Kab.Magetan ini nanti pada tahun 2017/2018 banyak sekali yang memasuki Purna Tugas. Oleh sebab itu bagaimana nanti jika GPAI SMP/SMK sudah ditarik oleh Provinsi Jawa Timur, kita semua berharap moga nanti Bidang Pais Prov. Jatim untuk bisa mengkomunikasikan dengan Pemprov.dengan harapan nanti Guru-guru PAI yang ada di SMA/SMK bisa diakomodir dari Provinsi Jawa Tmur, karena ada semacam kekhawatiran bagaimana nantinya kalau anak anak didik kita tidak bisa mendapatkan pelajaran Agama. Selanjutnya Emis ini juga sangat perlu disosialisasikan, hal ini mengingat adanya surat dari Drjen Pendis, dimana surat itu isinya antara lain, Bagi Guru PAI baik di Madrasah maupun aktifitas-aktifitas di lingkungan dirjen Pendis kalau tidak masuk ke data emis maka nanti tidak akan mendapatkan apa saja yang ada di direktorat dirjen Pendidikan Islam, termasuk tunjangan kalau Guru tidak mengupload data di emis maka tidak akan bisa mendapatkan tunjangan.

oleh sebab itu dengan kegiatan sosialisasi ini moga kedepan program-program kita akan bisa menjadi lebih baik selanjutnya anak-anak didik kita semua yang sudah dididik dengan ilmu-ilmu agama benar-benar bisa menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah. Akhirnya dengan bacaan Al Fatikhah Amin Mahfud secara resmi membuka kegiatan tersebut.(Kurdi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar