Kab.Magetan (MTs N.Takeran) – Memasuki tahun ajaran baru 2016 menandakan berakhirnya program kerjasama EFB Pare Kediri di MTsN Takeran. Sabtu (4/6/2016) para siswa kelas program bilingual mengadakan farewell party perpisahan dengan tim dari EFB kampung Inggris Pare Kediri.
Banyak siswa berkumpul di halaman madrasah untuk mengikuti kegiatan dengan sangat antusias. Bukan hanya para siswa, namun para tutorial, staff EFB, dan beberapa orang tua siswa juga ikut meramaikan kegiatan farewell ini. Mereka yang ikut menjadi pengisi acara telah melewati serangkaian latihan yang dipandu langsung oleh para tutor EFB yang berpengalaman, hingga acara farewell ini bisa dikemas sebaik mungkin.
Rustamadji selaku Kepala MTsN Takeran memberikan sambutan yang berisi agar para siswa tetap istiqomah dalam mengaplikasikan ilmu bahasa yang telah dibimbing para tutor EFB dalam satu semester terakhir ini. Farewell party kali ini berlangsung sekitar dua jam dengan berbagai rangkaian acara menarik. Dan pastinya, seluruh acara ini sejak dimulai hingga penutupan, menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa pengantar.
Tak lengkap rasanya jika tidak ada hiburan dalam rangkaian acara party. Hal inilah yang membuat para panitia berinisiatif menampilkan group band cewek Matsaneta Girl Band. (IF/matsaneta.net)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar