Rabu, 12 Oktober 2016

KASUBAG TU KANKEMENAG KAB.MAGETAN BUKA PEMBINAAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN BARANG MILIK NEGARA.

Kab.Magetan- (Humas). Dalam rangka upaya meningkatkan pengelolaan keuangan dan Barang Milik Negara yang akurat serta berkwalitas, hari Selasa (11/10) di Aula Utama Kankemenag Kab.Magetan diselenggarakan kegiatan Pembinaan Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Negara Tahun Anggaran 2016 dalam rangka Penyusunan Laporan Keuangan Basis Akrual yang berkwalitas menuju opini WTP.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala sub.Bagian Tata Usaha Kankemenag Kab.Magetan Muttakin, yang dalam sambutannya antara lain mengatakan bahwa kesempatan ini juga akan disampaikan beberapa informasi dari Narasumber, dimana informasi ini harus dimengerti dipahami oleh KPA yaitu Kepala Madrasah dan KTU selaku pejabat penanda tangan SPM dan juga operator sehingga nanti dari ketiga unsur ini bisa nyambung sehingga Dalam hal Pengelolaan Keuangan di Lingkungan Kemenag Magetan tidak timbul adanya permasalahan.

Selain itu Mutakin juga berharap dari kegiatan ini peserta bisa mengikuti secara serius agar pelaksanaan Pengelolaan Keuangan dilingkungan Kantor Kementerian Agama Magetan benar-benar dapat berjalan secara profesinal dan proporsional sesuai koridor atau sesuai aturan yang telah ditetapkan. Kegiatan ini diikuti oleh 71 peserta dari 29 satker yang terdiri dari Kepala MAN, MTsN, MIN se Kab Magetan beserta KTU dan juga operator. Adapun sebagai Narasumber Dilip Darmanto dari Kanwil Kemenag Prov.Jatim.(Kurdi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar